Di era digital saat ini, media sosial seolah menjadi kebutuhan primer bagi para penggunanya sebagai wadah untuk berkarya dan berbagi momen keseharian. Salah satu contohnya adalah instagram yang merupakan platform bagi konten foto dan video. Hampir seluruh pengguna berusaha mengunggah konten instagram semenarik mungkin untuk menggaet follower baru.
Dalam mengelola akun instagram untuk kepentingan bisnis, mengunggah konten sekreatif merupakan hal wajib. Semakin kreatif konten yang Anda bagikan, maka pengunjung akan betah berlama-lama untuk terlibat lebih jauh. Mulai dari menjadi pengikut, memberikan respon positif terhadap konten, bahkan berpeluang menjadi pelanggan dalam bisnis Anda.
Â
Lalu, bagaimana caranya menghasilkan konten instagram yang memikat untuk bisnis Anda?
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam membuat konten kreatif di instagram. Apalagi saat akun bisnis Anda memiliki jumlah followers yang cukup banyak hingga ratusan ribu. Maka, pemilihan konten tidak boleh sembarangan dan harus melalui proses editorial yang cukup matang untuk terlihat lebih unggul dibanding kompetitor lain.
Mengetahui dengan baik bagaimana citra merek dan target pasar bisnis Anda akan memudahkan dalam pembuatan konten kreatif instagram. Kemudian diperlukan penyesuaian konten foto atau video yang sesuai dengan audiens atau pengikut akun bisnis Anda. Karena setiap bisnis tentu memiliki target audiens yang berbeda.
Bukan hanya berkutat pada tampilan foto atau video saja, melainkan juga membuat ide menarik tentang penulisan sebuah caption. Dibutuhkan kemampuan copywriting yang mumpuni supaya pesan sebuah konten dapat tersampaikan dengan baik kepada target audiens.
Anda juga diharuskan konsisten dalam mengunggah konten untuk meningkatkan brand awareness terhadap merek. Namun, menjadi konsisten terkadang tidak mudah dilakukan tanpa adanya bantuan dari divisi khusus. Terlebih lagi jika Anda baru saja membuka sebuah akun bisnis di instagram dan masih memiliki jumlah follower sedikit.
Agar konten instagram bisnis Anda dapat memikat target audiens, diperlukan bantuan dari Konsultan Digital Marketing yang berpengalaman untuk membuat perencanaan kreatif dalam proses editorial audio visual maupun tulisan. Sudah siap kah Anda untuk menyusun konten yang memikat?