Bangun Kerjasama Tim Melalui Kegiatan Team Building

kerjasama tim

[vc_row][vc_column width=”1/6″][/vc_column][vc_column width=”2/3″][vc_column_text]Kerjasama tim yang kuat sangat diperlukan oleh sebuah organisasi. Tanpa hal tersebut, mustahil suatu organisasi dapat mewujudkan visi besar dan melewati tantangan yang berasal dari luar. Sebagai konsultan digital marketing, tantangan untuk terus beradaptasi dan berinovasi penting kami lakukan untuk menjadikan brand-brand klien dapat teroptimasi melalui kanal-kanal digital.

Oleh karena itu, kami menyelenggarakan “Team Building and Meeting Coordination 2018: Smart and Freedom” pada Sabtu-Minggu, 14-15 Juli 2018. Bertempat di Lentera Camp, Trawas, kami membangun kerjasama tim dengan aktivitas-aktivitas yang menyenangkan serta mempererat hubungan antar anggota mulai dari jajaran manajamen atas hingga freelancer. “Kalian kami anggap sebagai first layer, kita adalah satu keluarga,” ujar Toufan Widhi Hatmoko, Board of Director PT. Kinetic Digital Indonesia.

Adapun aktivitas-aktivitas tersebut antara lain outbond games serta team performance. Pada hari kedua agenda dilanjutkan dengan meeting coordination dengan penyampaian visi dan misi perusahaan, pemaparan nilai-nilai yang diusung, serta didukung dengan diskusi terkait perusahaan. Acara ditutup dengan pembagian hadiah untuk individu serta kelompok.

Kinetic Indonesia sadar bahwa tidak cukup bagi organisasi untuk memiliki anggota yang memiliki kapabilitas dan integritas di bidangnya tanpa memiliki komitmen untuk mewujudkan cita-cita bersama. Oleh karena itu, agenda ini merupakan wujud komitmen kami untuk menyatukan visi dan misi, tujuan, serta identitas perusahaan. Dengan bekerjasama secara profesional tanpa melupakan unsur kekeluargaan, kami yakin untuk memberikan performa terbaik kami melalui kerjasama tim yang baik.[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/6″][/vc_column][/vc_row]

Share this post with your friends

Fill this form to get the latest of our

Company Profile

Name *
Email *
Whatsapp *
banner-popup-kinetic-1